Peluang Bisnis Tanpa Modal Besar Jadi Dropshipper Aja - Melihat peluang bisnis online yang begitu menjanjikan, jadi kepengen berjualan. Tapi nggak punya produk, terus mau kulakan tapi modak cekak. Sampai di sini jangan terus mundur, nggak jadi jualan online. Masih ada alternatif lain, salah satunya dengan menjadi dropshipper.
Peluang Bisnis Tanpa Modal Besar Jadi Dropshipper Aja |
Enaknya bisnis dropsip atau dropshipping ini, kita tidak perlu kulakaan dan produksi barang sendiri. Kita cukup memasarkan produk orang lain (supplier), ke toko online yang kita miliki.
Apabila nanti ada orderan datang, kita tinggal memesan ke supplier dan supplier inilah yang akan mengirimkan produk ke pemesan anda atas nama pengirimnya anda sendiri bukan supplier.
enaknya cara kerja dropship ini kita seolah-olah punya stok produk sendiri, kita juga tidak perlu keluar modal untuk belanja barang serta memroduksinya. Cukup fokus saja kepada pemasaran, branding, dan memperluas jangkauan pasar.